Saat dulu Bertugas di Timor Timur

 Letjen TNI Herindra Ungkap Sosok Paling Ditakuti Kopassus 

Mayjen Herindra.

JAKARTA--(KIBLATRIAU.COM)-- Letjen TNI M Herindra mengungkap sosok yang paling ditakuti prajurit Kopassus saat dulu bertugas di medan perang Timor Timur. Bukan para pejuang Fretilin yang dikenal jago dalam perang gerilya. Melainkan sosok komandan mereka sendiri Jenderal (Purn) Luhut Pandjaitan. "Kami perwira Kopassus lebih takut Pak Luhut daripada sama Fretilin," kata Letjen Herindra disambut tawa dan tepuk tangan para perwira di Rapim TNI dan Polri.

Mantan Danjen Kopassus itu mengungkap para prajurit takut jika sedang patroli mendengar suara helikopter di atas mereka. Itu tandanya Luhut sedang memonitor pergerakan mereka langsung. "Ada Pak Luhut, Pak Luhut," canda Herindra menirukan pengalamannya dulu di Timor Timur. Luhut yang hadir dalam acara itu ikut tertawa. Dia mengakui dulu memang galak dan bikin orang takut. "Sekarang kami tertawa bersama mendengar nostalgia itu. Bukan lagi sebagai komandan dengan bawahan, tapi sebagai seorang senior dengan adik-adiknya yang pernah sama-sama menenteng senjata, berjalan puluhan kilometer menjelajah hutan, lalu sama-sama mengalami baku tembak dengan musuh," kata Luhut yang merupakan senior Kopassus itu di akun Facebook miliknya.(Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar